Analisis Ketepatan Kode Diagnosis Penyebab Utama Kematian Pada Pasien Perdarahan Intrakranial di RSUD Dr. M.Yunus Bengkulu
DOI:
https://doi.org/10.51851/jmis.v4i1.156Keywords:
Berkas Rekam Medis, ICD-10,, Tabel MMDSAbstract
Perdarahan intrakranial adalah perdarahan di dalam tulang tengkorak dan perdarahan bisa
terjadi didalam otak atau sekeliling otak, setiap perdarahan akan menimbulkan kerusakan
pada sel-sel otak. Berdasarkan data Instalasi Rekam Medis RSUD Dr. M.Yunus Bengkulu
perdarahan intrakranial merupakan kasus kematian tertinggi pada tahun 2018 dengan kode
diagnosis penyebab utama kematian adalah I62. Namun masih terdapat ketidaktepatan kode
diagnosis penyebab utama kematian. Hal ini disebabkan oleh adanya berkas rekam medis
yang tidak terulis diagnosanya oleh dokter dan ada berkas rekam medis yang tidak dikode
oleh coder, hanya ada SOP koding secara umum, serta belum pernah dilakukannya audit
coding di Instalasi Rekam Medis RSUD Dr. M.Yunus Bengkulu. Tujuan penelitian ini adalah
mengetahui sistem pengkodean diagnosis penyebab utama kematian pada pasien perdarahan
intrakranial di RSUD Dr. M.Yunus Bengkulu Tahun 20. Jenis penelitian yang digunakan
pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode observasional
dan wawancara dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah
berkas rekam medis pasien meninggal karena perdarahan intrakranial sebanyak 68 berkas
rekam medis dengan sampel total populasi, menggunakan data primer dan data sekunder
yang diolah secara univariat. Hasil analisa data, pelaksanaan pengkodean di RSUD
Dr.M.Yunus Bengkulu belum menggunakan ICD-10 Volume 2, ketepatan kode diagnosis
penyebab utama kematian pada pasien poerdarahan intrakranial sebanyak 51 berkas (75%)
dan tidak tepat sebanyak 17 berkas (25%) dan Faktor-faktor yang mempengaruhi
ketidaktepatan kode diagnosis penyebab utama kematian pada pasien perdarahan intrakranial
yang meliputi Man; coder belum mengikuti workshop/pelatihan kaidah koding. Mechine;
tidak adanya table Medical Mortality Data Sheet (MMDS) untuk membantu dalam penetapan
kode penyebab kematian. Methode; tidak adanya Standar Oprasional Prosedur (SOP) tentang
sebab utama kematian.