Pengujian Pengujian Aplikasi WMA (Workload Measurement Analysis) di RSI Aminah Blitar Menggunakan Metode TAM (Technology Acceptance Model)
Pengujian Aplikasi WMA (Workload Measurement Analysis) di RSI Aminah Blitar Menggunakan Metode TAM (Technology Acceptance Model)
DOI:
https://doi.org/10.51851/jmis.v8i1.381Keywords:
Teknologi, Aplikasi, Android, Uji TAM, Beban KerjaAbstract
Aplikasi WMA (Workload Measurement Analysis) merupakan suatu sistem informasi berbasis android yang dapat diakses secara online dan diterapkan di bidang kesehatan. Terdapat 2 metode pilihan perhitungan beban kerja meliputi metode WISN (Workload Indicator Staffing Need) dan ABK Kes (Analisis Beban Kerja Kesehatan). Pengujian aplikasi WMA (Workload Measurement Analysis) menggunakan metode TAM (Technology Acceptance Model) dengan teknik wawancara mendalam yang telah tersusun secara sistematis. Uji TAM (Technology Acceptance Model) memiliki 2 tema besar yaitu analisis penerimaan kebermanfaatan dan analisis penerimaan kemudahan. Adapun yang dilakukan pengujian antara lain halaman menu login, homepage, learn, input data, conclusion, dan history. Dari uji TAM (Technology Acceptance Model) tersebut didapatan hasil yang memuaskan baik dari analisis penerimaan kemudahan dan penerimaan kebermanfaatan aplikasi WMA. Dapat disimpulkan bahwa aplikasi WMA bermanfaatn dan mudah diterapkan di RSI Aminah Blitar untuk perhitungan analisis beban kerja khususnya perekam medis.
Kata kunci: Aplikasi WMA, Perhitungan Beban Kerja, Uji TAM