GAMBARAN PENGETAHUAN IBU NIFAS TENTANG PERAWATAN PAYUDARA
DOI:
https://doi.org/10.51851/jkb.v1i2.90Keywords:
Ibu Nifas, Payudara, PengetahuanAbstract
Perawatan payudara adalah suatu tindakan untuk merawat payudara agar ASI keluar dengan lancar. Data di RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu tahun 2014 menunjukkan cakupan ibu nifas berjumlah 1.186 orang. Ibu yang mengalami mastitis sebanyak 4 orang, dan yang mengalami masalah pada payudara lainnya sebanyak 30 orang.Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran pengetahuan ibu nifas tentang perawatan payudara di RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu tahun 2016. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan jumlah sampel 62 ibu nifas, dengan teknik total sampling yang dilaksanakan didi RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu tahun 2016. Hasil penelitian menunjukan dari 62 ibu nifas di RSUD Dr. M. Yunus Bengkulu di dapat Sebagianbesardariresponden (67,7%) berpengetahuan kurang dan sebagian kecil responden (12,9%) berpengetahuan baik. Diharapkan bagi pihak rumah sakit supaya memberikan pembinaan, pelatihan, atau pertemuan dalam memberikan pembelajaran tentang perawatan payudara sehingga ibu nifas paham dan mengerti tentang perawatan payudara.